MTsN 7 Kediri Simulasi PAS Digital

Sabtu, 6 November 2021. Pelaksanaan Penilaian Akhir Semester akan segera dilaksanakan. Hari ini MTsN 7 Kediri bersiap dengan sistem digital, memanfaatkan perangkat handphone. 

"Sistem digital sebenarnya bukan hal baru, karena selama Pandemi pembelajaran juga menggunakan digital melalui e-learning. Namun, kita perlu uji coba sistem untuk mengetahui apakah perangkat yang digunakan benar-benar siap. Kalau pun ada masalah agar bisa diperbaiki jauh-jauh hari. Harapannya pada saat pelaksanaan tidak mengalami masalah," ungkap Waka kurikulum MTsN 7 Kediri, Sahroeni, S.Pd., M.Si.

Syahrizal Firdaus, kepala Lab Komputer menyampaikan, “insyaallah tidak banyak kendala, kalau toh ada masalah mungkin pada jaringan internet, itu pun nanti bisa diatasi. Insyaallah hari pelaksanaan siap.” 

"Perangkat handphone juga berpengaruh, kalau hp keluaran baru insyaallah lancar, tapi kalau jadul yang agak sulit, tapi semua bisa diatasi," ucap Fatik salah satu tim CBT madrasah sambil berjalan mengecek menuju kelas-kelas yang siswanya mengalami kendala.

Simulasi berlangsung dengan lancar, kegiatan ini dilaksanakan pada saat KBM jam pertama sampai jam ke tiga, dengan didampingi bapak ibu guru yang mengajar pada jam tersebut. Setelah simulasi selesai pelajaran dilanjutkan seperti biasa.

Salah seorang siswa mengatakan, "Ujian menggunakan CBT lebih menyenangkan, daripada memakai kertas. Setelah ujian usai kita bisa bermain-main hp." Satu kelas pun tertawa mendengar alasan itu.

Reporter : Tim Jurnalistik

Editor      : M. Maghfur Qumaidi

Post a Comment

Previous Post Next Post