Warga Desa Asmorobangun Perbaiki Jalan Rusak di Akhir Tahun


     Warga desa Asmorobangun Kecamatan Puncu tepatnya di dusun Prapatan dan Sidorejo melaksanakan kegiatan perbaikan jalan-jalan yang rusak. Kegiatan perbaikan jalan ini dilaksanakan pada Kamis,31/Desember/2020 dimulai dari pukul 08.00 WIB sampai dengan pukul 11.00 WIB. Para pemuda di dusun Prapatan dan Sidorejo ikut serta memperbaiki jalanan rusak. Sudah lama jalanan ini rusak dan pernah sekali para warga memperbaikinya namun, saat terkena air hujan yang cukup deras sehingga membuat jalanan tersebut menjadi rusak kembali. Saat perbaikan jalan ini dilaksanakan sementara jalanan dari dusun Sidorejo sampai titik akhir kegiatan tersebut dilaksanakan ditutup hingga jalan tersebut mengering dan dapat digunakan kembali.  Banyak warga yang kesulitan saat melewati jalan itu. Ditambah lagi jalan tersebut adalah jalan yang sering digunakan warga 



     Tak hanya para pemuda yang memperbaikinya, tapi para RT setempat ikut serta dalam kegiatan tersebut. Nampak beberapa orang sedang membawa sejumlah bambu dan juga tali. Menurut beberapa warga sekitar bambu-bambu dan tali tersebut digunakan untuk membuat sebuah portal disejumlah gang disetiap dusun. Bukan hanya sebab jalanan rusak jalanan menjadi ditutup, melainkan karena penyebaran virus Covid-19 yang membuat semua masyarakat harus berada di rumah saja untuk mengurangi penyebaran wabahnya. Begitu pula dengan para warga yang mengikuti kegiatan tersebut harus memenuhi beberapa persyaratan diantaranya menggunakan masker, handsanitazer bila punya dan selalu menjaga jarak. 


     Dibeberapa jalan kini dipasangi portal yang bertujuan agar para warga tidak keluar dari rumah masing-masing. Karena, di akhir tahun ini sudah pasti banyak warga yang berkeinginan untuk keluar dari rumah dan merayakan pesta akhir tahun ini tanpa mematuhi protokol kesehatan.


Penulis : Zarit 

Editor    : Eki

Post a Comment

Previous Post Next Post