Kepung-MTsN 7 Kediri (15/8/2024) mengikuti kegiatan Lomba Baris Berbaris (LBB) yang diselenggarakan oleh KKM MI Kepung mulai dari jam 07.00 WIB sampai 12.00 WIB. Diikuti sebanyak 79 pleton perwakilan dari setiap madrasah se-KKM Kepung. Peserta perwakilan dari MTsN 7 Kediri mendapatkan nomor urut 65 untuk pleton perempuan dan nomor 66 untuk pleton laki-laki.
Acara ini diawali dengan apel yang dibina oleh Junaidah S.Pd.I selaku panitia kegiatan LBB. Sebelum Junaidah memberikan sambutan, salah seorang petugas upacara memberitahukan kepada seluruh peserta LBB untuk mematuhi peraturan kegiatan ini. Setelah itu Junaidah mengajak para peserta untuk menyerukan slogan KKM MI Kepung berupa 'Madrasah maju, bermutu, mendunia' serunya.
Ketika upacara telah selesai para peserta LBB akan menuju garis start untuk memulai perjalanan sejauh 4 km. Para peserta akan berjalan dari TK Kusuma Mulia sampai Gedung Grahatama Desa Kepung. Salah satu seorang peserta LBB dari MTsN 7 Kediri mengungkapkan perasaannya. "Saya sangat senang, gembira, dan bangga karena dapat mewakili madrasah untuk maju ke LBB". Ungkapnya. (Hms)
Penulis : Faik (8 SKS)
Photografer : Ibnu Azizi (9F)